Menjalin hubungan jarak jauh sangatlah tidak mudah. Maka pada kesempatan kali ini, author ingin membagikan Tips dan Trik LDR awet sampai ke pelaminan. Kepercayaan menjadi akar pohon, agar semakin kuat akar maka harus sering dirawat dengan cara berkomunikasi. Namun, tidak mudah juga menjaga komunikasi karena aktifitas yang berbeda apalagi jika berbeda negara tentu saja waktunya berbeda. Jadi…. bisakah kita sampai pada pernikahan jika akarnya saja rapuh?
Baiklah reader, author disini akan membagikan Tips dan Trik LDR.
Tips dan Trik LDR Awet Sampai Ke Pelaminan !
1.SALING PERCAYA
Apabila nomor 1 saja tidak bisa dilakukan, kalian akan kesulitan melakukan Tips dan Trik LDR tahapan selanjutnya. Kepercayaan tidak bisa dilakukan secara sepihak, baik dari si pria maupun hanya si wanita saja. Karena hubungan tidak bisa berjalan jika berat pada sebelah pihak.
Bagimana jika ada yang ketahuan berbohong?
Nah, jawaban dari pertanyaan ini bisa dibaca pada nomor 2 berikut.
2. SALING MEMAAFKAN
Tips dan Trik LDR juga memiliki pedoman bahwa setiap manusia tidak pernah lepas dari salah dan dosa. Sepertinya itu merupakan pedoman bagi setiap makhluk. Karena manusia bukanlah malaikat yang memang diciptakan tidak mempunyai kesalahan dalam menjalankan setiap tugasnya. Sedangkan manusia lebih banyak khilaf saat bertindak.
Bukankah setiap orang berhak memiliki kesempatan kedua?
Tentu. Akan tetapi, jika sudah diberikan kesempatan untuk memperbaiki kesalahan yang terjadi sebelumnya, seharusnya bisa menjaga dan memperbaiki hubungan agar lebih baik dan tidak terjadi masalah yang sama dikemudian hari.
3. SALING MENJAGA
Tips dan Trik LDR untuk Saling menjaga perasaan setiap pasangan dalam hubungan jarak jauh atau LDR tidaklah sulit dan tidak juga mudah.
Tips dan Trik LDR dalam tahapan ini adalah tidak hanya menjaga perasaan dari pasangan, akan tetapi saling menjaga diri masing – masing. Karena jika salah satu pasangan baik pihak pria maupun wanita terluka atau sakit, maka kondisi tersebut dapat saling menyakiti pasangan yang lainnya. Bisa jadi saling menyalahkan karena tidak menjaganya saat sakit maupun terluka.
Maka jagalah diri masing – masing untuk tidak membuat khawatir pasangan kita, dan agar bisa menjaga perasaan satu sama lain.
Kemudian,
Apakah Trik LDR Awet Sampai Ke Pelaminan?
Hanya 1, tapi hal tersebut dapat mempererat hubungan atau malah sebaliknya yaitu Putus.
“KOMUNIKASI“
Komunikasi merupakan kunci dalam mempertahankan hubungan. Dengan komunikasi kita dapat mengukur sampai mana hubungan kita akan berlabuh.
Apakah sampai ke pelaminan ataukah hilang di telan jarak dan waktu?
Mengubah cara berkomunikasi merupakan salah satu cara agar komunikasi yang dilakukan tidak terkesan membosankan.
Salah satu Tips dan Trik LDR yang dapat dilakukan agar komunikasi kalian tidak membosankan : buatlah joke dengan topik sederhana atau cerita lucu yang terjadi pada hari itu, jangan terlalu membahas topik yang serius tentang masa depan kalian atau pekerjaan. Karena setelah lelah bekerja seharian, jangan berusaha untuk mengingatkan pekerjaan yang belum selesai atau yang membuatnya lelah setiap hari. Beri saja dukungan terhadap pasangan kalian.